Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Tips Liburan Ke Pantai Karimun Jawa Jepara, Lengkap Dengan Biaya Dan Itinerary

Pantai Karimun Jawa, yang terletak di Kabupaten Jepara, Jawa Tengah, merupakan tujuan wisata yang menarik bagi para pecinta alam dan para pelaku snorkeling. Lokasinya yang strategis, hanya 7 kilometer dari pusat kota, membuatnya mudah diakses. Pantai ini menawarkan pemandangan yang indah dengan pasir putih dan air yang jernih.

Selain itu, pantai ini juga populer untuk wisata pantai dan sering digunakan untuk berbagai acara, termasuk festival dan ajang motor. Pantai Karimun Jawa menawarkan berbagai fasilitas seperti jetski, banana boat, flying fish, dan kanoe. Di sisi lain, pantai ini juga memiliki beberapa wahana seperti Wave House dan berbagai aktivitas outdoor lainnya. Dengan demikian, Pantai Karimun Jawa menjadi tempat yang ideal untuk liburan atau kunjungan wisata.

Untuk mencapai Pantai Karimun Jawa, wisatawan harus menyeberang lautan terlebih dahulu menggunakan perahu.Waktu tempuh yang dibutuhkan untuk sampai ke Karimunjawa yaitu kurang lebih 3-five jam, tergantung jenis perahu yang digunakan dan dermaga ketika menyeberang tapi aku sarankan kalian melakuakn penyebrangan melalui dermaga pantai kartini di karenakan jarak tempuhnya lumayan dekat dan untuk biayanya sendiri berkisar 25-35k . Pantai Karimun Jawa memiliki berbagai potensi pesona keindahan alam, pegunungan, pasir putih pantai dan dunia bawah laut. Berikut berbagai aktivitas menarik yang bisa dilakukan wisatawan.

Pantai Karimun Jawa juga menjadi pilihan favorit bagi para pelaku snorkeling. Lautan di sekitar pantai ini telah terkenal dengan keanekaragaman hayati yang luar biasa, dengan berbagai jenis ikan dan kerang yang bisa ditemukan. Wisatawan juga bisa menikmati berbagai aktivitas seperti berenang, berselancar, atau bahkan melakukan snorkeling. Selain itu, wisatawan juga bisa menikmati makanan lokal seperti ayam panggang dan nasi gudeg. Pantai Karimun Jawa juga memiliki berbagai tempat menginap yang bisa dipilih sesuai dengan kebutuhan dan budget wisatawan.

Harga Tiket Pantai Karimun Jawa

Pantai karimun jawa merupakan destinasi wisata yang sangat menarik untuk di kunjungi di kala liburan, bahkan bukan hanya wisatawan domestik wisatawan asing pun sangat tertarik untuk berkunjung ke pantai karimun jawa, di karenakan ke indahan alamnya serta banyaknya spot wahana yang dapat di nikmati di pantai ini, tapi mungkin kalian penasaran berapa biaya yang di perlukan untuk berkunjung ke pantai karimun jawa ini. Berikut list daftar biaya untuk berkunjung ke pantai karimun jawa :
  • Masuk Pantai Bandengan : Rp.10.000
  • Naik kapal dari dermaga Bandengan : Rp.20.000 - Rp.35.000 (tergantung kapalnya)
  • Tiket Masuk Pantai Karimun : Rp.150.000 - Rp. 225.000
Dengan badget harga berkisar di bawah Rp.500.000 kalian bisa menikmati banyak sekali keindahan di pantai karimun jawa.

Lokasi Pantai Karimun Jawa

Pantai Karimun Jawa terletak di Kepulauan Karimunjawa, yang merupakan bagian dari Laut Jawa. Lokasinya yang strategis, hanya 7 kilometer dari pusat kota Jepara, membuatnya mudah diakses. Bagi kalian yang berada di pantai kartini kalian dapat langsung menuju dermaga pantai kartini untuk naik kapal menuju pantai karimun jawa, dan untuk kalian yang berada di pantai bandengan juga bisa menuju dermaga pantai untuk langsung menuju pantai karimun jawa menggunakan kapal yang tersedia.

Fasilitas Pantai Karimun Jawa

Pantai karimun jawa merupakan destinasi wisata yang sangat populer bukan hanya di jepara bahkan indonesia, bahkan tempat ini pernah menjadi salah satu tempat yang paling di lindungi di indonesia karena biota lautnya yang masih asri dan cantik, bahkan pernah menjadi tempat penangkaran ikan hiu, bagi kalian yang penasaran apa saja fasilitas untuk berlibur ke pantai karimun jawa sebagai berikut :
  • Jetski
  • Banana Boat
  • Flying Fish
  • Swimming
  • Surfing
  • Snorkeling
  • Wafe House
Selain fasilitas diatas pantai ini juga memiliki berbagai fasilitas lainnya seperti:
  • Cafe
  • Restorant yang bisa kalian gunakan untuk makan atau sekedar nongkrong
  • Hotel
  • Gazebu untuk kalian bisa menikmati sunset di pinggir pantai
Bagaimana dengan harga yang kalian keluarkan dan fasilitas yang tersedia bukankah wisata pantai karimun jawa tergolong menjadi tempat wisata yang murah di jepara untuk kalian dan keluarga.

Tips Berlibur Ke Pantai Karimun Jawa

Jika kalian sudah tertarik dan memutuskan untuk berlibur berasama keluarga ke pantai karimun jawa aku akan memberikan beberapa tips liburan keluarga murah dan menyenangkan ke pantai karimun jawa sebagai berikut :
  • Tentukan waktu yang tepat
Bagi kalian yang ingin berkunjung ke pantai karimun jawa pastikan untuk tidak datang ketika musim hujan, di karenakan kondisi laut akan sangat berbeda dari biasanya pastikan untuk datang ketika kondisi cuaca sangat cerah dan untuk kalian yang ingin lebih menghemat budget lebih baik berkunjung ketika hari biasa dari pada hari ketika libur sekolah.
  • Pilih keberangkatan paling dekat
Bagi kalian yang berada dekat ke pantai kartini kalian bis alangsung melakukan keberangkatan dari pantai kartini sedangkan jika kalian lebih dekat dengan pantai bandengan kalian juga dapat berangkt melalui pantai bandengan, pastikan kalian memilih keberangkatan yang dekat karena itu dapat mengurangi rasa lelah dalam perjalanan.
  • Pilih penginapan dengan baik
Nautika Karimunjawa menawarkan berbagai jenis penginapan seperti villa, bungalow, dan rumah panggung. Namun, jika Anda ingin menghemat biaya, pilihlah penginapan yang terjangkau seperti bungalow atau rumah panggung. Bagi kalian yang berpergian lebih dari 5 orang mungkin kalian bisa berbagi biaya dengan menyewa villa atau penginapan bersama sehingga kalian bisa menekan badget pada biaya menginap.
  • Bawa perbekalan untuk menghemat biaya makan
Siapkan beberapa makanan yang tahan lama usahakan makanan kering untuk perbekalan makan di sana agar biaya makan anda selama berlibur di pantai karimun jawa tidak membengkak karena makanan, mungkin kalian bisa membawa beberapa mie instan atau jenih sayuran kering yang bisa di jadikan hidangan selama di pantai karimun jawa.
  • Perbanyak family time atau quality time
Bagi kalian berlibur adalah saat dan waktu yang tepat untuk fokus menghabiskan waktu bersama teman ataupun keluarga gunakan waktu liburan kalian di pantai karimun jawa ini dengan semaximal mungkin agar kalian mendapatkan banyak kenangan dan kesan bahagia selama berlibur, kurangi penggunaan gadget kalian dan fokus pada liburan serta quality time.
  • Oleh oleh untuk kerabat dan teman
Untuk kalian yang ingin membeli oleh oleh liburan kalian bisa datang ke pasar tradisional pantai karimun jawa di karenakan kalian bisa mendapatkan cindramata khas karimun jawa dengan harga yang tergolong masih sangat terjangkau, dan hal ini juga dapat menghemat budget liburan kalian selama di pantai karimun jawa.

Kesimpulan

Bagi kalian yang ingin liburan dengan suasana pantai yang indah dan merasakan wisata bawah laut yang cantik kalian bisa mencoba pantai karimun jawa jepara dengan banyaknya fasilitas yang disediakan akan membuat liburan kalian lebih menyenangkan lagi, jangan lupa untuk tidak membuang sampah sembarangan di tempat wisata, terimakasih dan selamat berlibur.

Posting Komentar untuk "Tips Liburan Ke Pantai Karimun Jawa Jepara, Lengkap Dengan Biaya Dan Itinerary"